CONTOH KASUS PENALARAN DEDUKTIF Jakarta - Warga Jakarta belum bisa sepenuhnya mengandalkan armada TransJakarta jika untuk mengejar ketepatan waktu. Seperti yang dialami Lukman, Kamis (17/3/2016). Karyawan swasta di daerah Kuningan, Jakarta Selatan, itu naik TransJakarta dari Halte Pasar Genjing di Jalan Pramuka, Jakarta Timur, sekitar pukul 09.00 WIB. Dia berharap dalam waktu 45 menit bisa sampai di kantornya. Namun apa daya, laju TransJakarta tersendat saat hendak masuk Halte Matraman 2. "Saya kira penyebabnya macet, tapi ternyata tak begitu macet," kata Lukman saat menyampaikan pengalamannya kepada detikcom, Kamis (17/3/2016). Ternyata, kata Lukman, laju TransJakarta tersendat karena ada armada lain yang menurunkan penumpang di Halte Matraman 2. Selesai menurunkan dan menaikkan penumpang, armada TransJakarta tersebut tak langsung jalan. "Kira-kira busway (TransJakarta) berhenti di halte antara 2 sampai 3 menit," kata dia. Setelah dari Halte M...
semoga informasi ini dapat berguna :)